Menempuh pendidikan mulai dari playgroup hingga SMP di Margie membuat saya menjadi peka social. Dalam arti, Margie memegang peranan besar (selain keluarga) dalam hidup saya untuk menjadi pribadi yang peduli bukan hanya dalam lingkup internal saja melainkan terhadap kehidupan di sekitar kita.
Selain itu, Margie juga mendukung bakat masing – masing siswa dengan adanya banyak pilihan ekstrakulikuler yang membuat siswa menjadi aktif dengan kegiatan positif yang kelak menjadi dasar dalam hidup bermasyarakat.
Saya secara pribadi merasakan manfaat dari itu semua. Memang sejak awal saya sangat berminat untuk terlibat dalam kegiatan organisasi dan berkat Margie yang telah memberikan kesempatan sejak dini untuk belajar membina karakter dan bakat saya; lewat kegiatan pramuka, tiwisada (dokter kecil), aneka lomba cerdas cermat; sekarang saya dapat banyak pula terlibat dalam berbagai kegiatan organisasi di masyarakat.– Alumni SMP Margie (1991)